Apa yang sekarang ini paling bernilai?

Pada satu masa, kita membeli sesuatu yang berbentuk fisik, misalnya perhiasan dan kendaraan. Kita menganggap bahwa hal-hal fisik tersebut adalah hal yang paling bernilai.

Di masa sekarang ini, orang mau mengeluarkan biaya di luar rata-rata untuk dapat masuk ke dalam suatu jejaring, untuk dapat bergaul dan terlibat dalam suatu komunitas tertentu. Di masa sekarang ini, orang bersedia membayar lebih untuk untuk dapat bertemu langsung dan meminta saran dari orang tertentu. Kini yang paling bernilai adalah koneksi.