Menjadi pengguna pemula

Ada gejala alami pada manusia bila tertarik pada sesuatu, Anda cenderung menginginkannya atau mencoba mengikutinya. Salah satu contoh adalah semua yang berkaitan dengan teknologi/internet, seperti facebook atau twitter. Ketika mendengar dua social media tersebut ramai dibicarakan banyak orang, Anda lalu membuat akunnya.

Namun, tak semua orang meneruskan aktivitas di social media-nya dengan konsisten. Ini sifat seorang yang menjadi pengguna pemula: tidak bisa bertahan lama dan sibuk mencoba lagi sesuatu yang baru.

Ikut tren menunjukkan Anda tak ketinggalan berita. Anda mungkin melakukan sesuatu karena banyak orang terkenal atau teman dekat Anda melakukan hal yang sama. Tapi jangan hanya ikut-ikutan karena ada yang mengatakan itu menarik atau bagus. Pilihlah sesuatu yang Anda sukai/cintai, dengan begitu Anda tak akan kehabisan semangat atau stamina meski orang lain tak lagi melakukannya.